Forumterkininews.id, Jakarta – Ribuan personel gabungan disiagakan untuk pengamanan jelang Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) menggelar pembacaan putusan etik sembilan hakim MK, pada Selasa (7/11).
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, ribuan personel telah disiapkan untuk mengamankan digelarnya putusan tersebut.
“Total 2.149 personel gabungan dikerahkan,” kata Trunoyudo, kepada wartawan, pada Selasa (7/11).
Sementara itu adapun personel gabungan tersebut di antaranya sebanyak 1.964 personel berasal dari Satgasda dan personel Satgasres sebanyak 185.
Personel ini disiagakan untuk mengamankan jalannya pembacaan putusan termasuk jika nantinya terjadi aksi unjuk rasa soal putusan yang ada.
Selain itu Trunoyudo juga mengungkapkan bahwa tim Ditlantas Polda Metro Jaya telah menyiapkan skema rekayasa lalu lintas bersifat situasional.
“Rekayasa lalu lintas situasional,” tukas Trunoyudo.
Adapun sejumlah rekayasa lalu lintas yang dilakukan yakni;
1.Kendaraan dari arah Harmoni menuju Jalan Majapahit dialihkan ke Jalan Juanda dan Suryopranoto.
2.Kendaraan dari arah HI menuju Harmoni dialihkan ke Budi Kemuliaan dan Merdeka Selatan.
3.Kendaraan dari arah Budi Kemuliaan menuju Merdeka Barat dialihkan ke Merdeka Selatan.
4.Kendaraan dari arah Merdeka Selatan menuju Merdeka Barat dialihkan ke Jalan Budi Kemuliaan.